Articles

Perjuangan Mendirikan Pabrik Pertama Unifam

Post pada 12 Mar 2021

Lahirnya beragam produk dan inovasi dari PT United Family Food (Unifam) tentu bukan hasil dari kerja semalam. Kerja keras dari pendiri Unifam dan juga segenap karyawan membuat Unifam bisa tetap berjaya selama 40 tahun.

Salah satu saksi bisu sejarah tersebut berasal dari pabrik Unifam pertama di Jakarta Utara. Dari pabrik tersebut tiap karyawan berfokus untuk mengutamakan mutu dan cita rasa agar bisa diterima seluruh konsumen. Namun, perjalan lahirnya pabrik tersebut tak mudah.

Pada tahun 1981, pendiri Unifam Group, Harsono Pangjaya bersama Susylia Sukana mulai mencari tanah untuk mendirikan  pabrik pertama. Sebagai seorang pendatang dari Kota  Makassar ke Ibu Kota Jakarta, menemukan lokasi yang cocok untuk dijadikan pabrik tentu bukan perkara yang mudah.

Apalagi mereka tidak punya relasi, saudara, dan teman. Hanya bermodal tekad serta kemauan yang tinggi.  “Mereka berdua naik ojek sepeda setiap hari untuk cari tanah yang akan dijadikan pabrik,”kata Surianto Pangjaya, putra pertama Harsono.

Tepatnya pada 4 Mei 1981, UNIFAM (PT United Family Food) pertama didirikan dengan nama UNICAN (PT Unican Surya Agung).  Sebagai pendatang baru di industri kembang gula (permen),  UNICAN saat itu memulai produksi pertamanya di pabrik yang  terletak di daerah Kapuk, Kamal Raya, Jakarta Utara.

Pada masa itu selain pabrik berfungsi sebagai tempat produksi, juga merangkap sebagai kantor. Hingga akhirnya  memiliki kantor terpisah di daerah Sunrise Garden yang berukuran sangat kecil.

Dengan jumlah karyawan yang masih terbatas (60 orang), sang pendiri yakin bahwa produk-produk UNICAN akan  berhasil menembus pasar.  Pada tahun yang sama pabrik tersebut resmi memproduksi aneka merek permen seperti Topsy, Fancy, Choco Roll, dan Milk Roll. Satu tahun kemudian 1982 mesin cooking, dan mesin wrapping yang didatangkan dari Taiwan terpasang.

Dari pabrik Unican tersebut lahir pula beragam permen dengan bahan aman dan sehat untuk kebaikan konsumen. Kualitas adalah nilai inti dalam tiap pembuatan produk.

Selanjutnya, tahun 1996 pabrik kedua berdiri di Cikande, Serang,  Banten yang masih berdiri hingga kini di pabrik kedua tersebut, Unifam memproduksi permen, seperti Milkita, Super Zuper, dan Jagoan Neon serta produk lain, meliputi Milkita Kental Manis, Pino Ice Cup, dan Kiko Ice Stick.

Hingga kini produk-produk Unifam tak hanya berjaya di dalam negeri tetapi juga luar negeri. Unifam kini memiliki cabang di empat negara besar, seperti Amerika Serikat (AS), Vietnam, Filipina, dan Tiongkok dan telah melakukan ekspor sejak 2003.

Berita Terpopuler


Berita Terbaru


Bagikan Artikel