Articles

Alasan Kuat Kenapa Anak Perlu Dilatih Jadi Pribadi yang Humoris

Post pada 05 Sep 2022

Punya anak humoris bakal bikin bunda lebih sehat! Ini serius lho. Tertawa terbukti membukti meningkatkan asupan udara yang kaya oksigen sehingga memicu kerja jantung, paru, dan otot.

Bukan bunda saja yang sehat, tapi si bocah humoris sumber tawa itu juga lebih sehat. Denyut jantung, tekanan darah, dan pencernaan dalam kondisi prima. Praktis, imunitas bunda dan anak jauh lebih kuat yang berujung pada kesehatan yang terjaga.

Tentu saja, anak humoris tak lahir begitu saja. Selera humor bukanlah bawaan dari lahir. Bunda dan ayah lah yang berkontribusi agar dia tumbuh menjadi pribadi yang humoris dan menyenangkan.

Tapi jangan diartikan bunda harus menjadi seorang komedian atau ikut kursus stand up komedi dulu. Hal yang perlu dikedepankan adalah bunda sebaiknya meminimalisir sifat serius. Poin pentingnya adalah membuat anak nyaman dalam mengutarakan pendapat.

Semakin nyaman anak menyampaikan pendapat, dan ayah bundanya merespons dengan banyak bercanda, maka sisi humoris anak akan terasah. Lebih-lebih bila bunda dan ayah berlaku konyol dan bersedia ditertawakan anak, makin oke ini.

Artinya, sisi humoris anak perlu dilatih. Karena menurut pakar, seorang anak yang mendengar cerita humor akan membuat dua area otaknya bekerja. Pertama, area temporo-occipito-parietal junction yang berperan dalam menerima dan menghargai hal-hal tak terduga dalam hidup. Area kedua adalah otak tengah yang bekerja saat merespons proses perasaan senang dan puas.

Lantaran anak sering menerima rangsangan humor sejak kecil, maka dia akan mampu mengatasi masalah lebih baik di kemudian hari. Bahkan, dia akan menjadi pribadi yang menyenangkan dan supel dengan siapa pun. Pendek kata, melatih sisi humoris si kecil akan menunjang perkembangan kecerdasan dan kepribadiannya kelak.

Psikolog dari San Diego State University Louis Franzini pernah bilang humor pada anak berhubungan langsung dengan kecerdasan emosional, kreativitas, kemampuan sosial, mudah berempati, lebih percaya diri, dan bisa mengapresiasi diri sendiri.

Inilah alasan kenapa bunda perlu menyentuh sisi humoris dalam berinteraksi dengan si kecil. Entah itu bercanda ringan, membaca cerita lucu, atau menonton film kartun yang mengundang tawa. Lengkapi suasana riang dan penuh canda itu dengan Pino Es Serut Buah. Kebayang kan suasana bakal makin seru karena diselingi santap Pino Es Serut Buah yang tersedia dalam aneka rasa buah menyegarkan.

Di saat bersamaan, interaksi yang penuh rasa humor pasti secara langsung dapat mempererat ikatan batin antara bunda dan si kecil. Anak akan merasa nyaman dan percaya diri mengutarakan pendapat apapun kepada bunda.

Jangan lupa untuk mengunjungi Instagram PINO IndonesiaTokopedia & Shopee UNIFAM Official Store untuk mendapatkan promo terbaik dari produk-produk UNIFAM.

Berita Terpopuler


Berita Terbaru


Bagikan Artikel