Artikel

Agar Mudik Bersama Anak Lebih Menyenangkan Tanpa Kerepotan

Post pada 22 Apr 2022

Setelah dua tahun mudik dilarang akibat pandemi Covid-19, akhirnya pemerintah izinkan lagi tradisi mudik. Pasti seneng banget kan dengan kebijakan ini. Sudah kebayang nikmatnya berkumpul langsung keluarga dan sanak saudara di kampung halaman.

Oke, ketika sudah memutuskan mudik bersama anak di lebaran tahun ini, lantas apa yang mesti disiapkan? Terlebih kalau boyongan buah hati yang usianya masih balita. Persiapan jauh-jauh hari sudah mesti dilakukan nih.

Oh iya, perlu diIngatkan lagi, situasi masih dalam masa pandemi sehingga protokol kesehatan hukumnya wajib dilaksanakan. Paling nyaman kalau sudah vaksin booster di mana tak wajib lagi hasil tes negatif anti swab sebagai syarat perjalanan.

Sedangkan yang berusia di bawah enam tahun dikecualikan terhadap aturan vaksinasi dan tak wajib pula negatif rapid test antigen. Supaya lebih mudah, apa saja yang disiapkan ketika mudik bareng si kecil, maka disajikan poin per poin.

1. Jangan kendor protokol kesehatan

Selain sudah vaksin booster, siapkan juga perlengkapan yang mendukung protokol kesehatan. Mulai dari masker, semprotan antiseptik, dan tetap menjaga jarak minimal 1,5 meter. Jangan lupa, ingatkan juga seluruh anggota keluarga agar jangan abai dengan prokes, khususnya balita.

Prokes harus dijaga dengan ketat, terlebih bila mudik menggunakan transportasi publik seperti kereta api, pesawat, atau bus. Potensi berhubungan dengan orang lain sangat tinggi ketimbang mudik dengan mobil pribadi.

2. Atur jadual yang pas

Si kecil punya jadual sendiri yang perlu dipahami. Entah itu jadual tidur, makan, rewel, bermain, dan lain-lain. So, sesuaikan dengan jadual si kecil sebelum berangkat mudik. Misalnya, berangkat setelah dia selesai makan atau pun jamnya tidur.

3. Siapkan camilan favoritnya

Jangan sampai lupa ini, bawa camilan favoritnya. Misalnya saja permen susu Milkita atau pun permen Super Zuper Vit C-100. Yang disebut terakhir ini memiliki rasa buah yang enak dan menyegarkan. Lagi pula baik untuk tubuh karena tinggi vitamin C.

Camilan selain bikin si anak anteng juga bisa mengalihkan perhatian dan terhindar dari rasa bosan.

4. Bangun suasana nyaman

Banyak cara bikin suasana nyaman selama perjalanan. Misalnya turut membawa mainan kesukaannya, entah itu boneka atau mobil-mobilan. Bisa juga membawa buku gambar atau komik yang membuatnya terus sibuk sepanjang perjalanan.

Banyak keuntungan yang bisa didapatkan dari aktivitas mudik tahun ini. Selain membuka cakrawala baru untuk si kecil mengenal tempat-tempat baru, mudik juga dapat melatih dalam urusan ketrampilan sosial. Si kecil dapat belajar antre, sabar menunggu, maupun mengenal orang-orang baru. Selamat mudik dan hati-hati di jalan, Bunda!

Jangan lupa untuk mengunjungi Tokopedia & Shopee UNIFAM Official Store untuk mendapatkan promo terbaik dari produk-produk UNIFAM.

Berita Terpopuler


Berita Terbaru


Bagikan Artikel