Artikel

Bila Si Kecil Protes Dilarang Minum Air Es daripada Minum Air Dingin dari Kulkas?

Post pada 15 Feb 2023

“Kenapa sih bunda larang aku minum air es dengan alasan sebabkan batuk, tapi kok beda ya kalau aku minum air dingin dari kulkas nggak apa-apa?”

Bisa jadi ini adalah bentuk protes si kecil ketika bunda melarangnya jajan minuman es di pinggir jalan. Maklum, saat si kecil kehausan, minuman dingin yang dijajakan di pinggir jalan sangat menggoda iman. Jangankan si kecil, bunda juga lagi haus kepengin pula minuman dingin.

Tentu si kecil ingin penjelasan detail kenapa bunda melarangnya minum air berisi es tapi tidak mempermasalahkan kalau mengkonsumsi minuman dingin di dalam kulkas.

Begitu si anak sudah memulai pertanyaan ini, yuk bunda dijawab dengan serius. Ini tandanya momen tepat untuk sharing bersamanya.

Ok bunda, dimulai ya.

Saat kehausan, terkadang si kecil ingin minum dingin untuk menyegarkan diri. Opsinya minum dengan menambahkan es batu atau minuman dingin yang ada di kulkas. Dari sini, bunda bisa mulai penjelasan kalau kedua minuman tersebut berbeda.

Ajak si kecil membayangkan bila memesan minuman dingin di warung. Besar kemungkinan si penjaga warung akan memberikan minuman kemasan atau es teh yang ditambahkan es batu kemudian dimasukan dalam wadah kantong plastik.

Lain halnya bila si kecil bilang ke penjaganya kalau ingin minuman dingin yang ada di kulkas. Artinya, si penjaga warung akan memberikan minuman dingin tanpa menambahkan es batu. Dari sini apakah si kecil sudah tahu bedanya?

Bila masih bingung, baru deh bunda jelaskan lebih jauh. Katakan padanya, faktor yang mempengaruhi kesehatan adalah makanan dan minuman yang dikonsumsi. Maka dari itu, tanamkan pada si kecil terkait pentingnya menjaga kebersihan makanan dan minuman agar tidak jatuh sakit. Makanan dan minuman yang terpapar kuman atau bakteri dapat membuat seseorang jatuh sakit.

Dari sini si kecil dapat membayangkan, minuman dingin yang diberikan es lebih besar potensinya bercampur kuman atau bakteri dibanding minuman yang didinginkan dalam kulkas. Berikan pemahaman pada si kecil kalau es batu atau wadah kantong plastik yang dipakai itu belum tentu terjaga kebersihannya.

Nantinya, kuman dan bakteri jahat itu dapat dengan mudah masuk bersama minuman yang bercampur es batu tadi ke dalam tubuh. Alhasil, inilah yang menjadi pemicu batuk, tenggorokan gatal, sampai terkena demam.

Lain halnya dengan minuman kemasan yang didinginkan dalam kulkas lebih terjaga kebersihannya.

Dari penjelasan ini, kira-kira apakah si kecil sudah paham bunda? Semoga ya dia paham kenapa lebih baik mengkonsumsi minuman kemasan yang sudah didinginkan dalam kulkas daripada yang dicampur es batu.

Ini seperti Pino Es Serut Buah yang disarankan untuk dibekukan dulu sebelum dikonsumsi. Artinya, produk ini terjaga kebersihannya dan aman dikonsumsi si kecil. Apalagi Pino Es Serut Buah kaya akan rasa buah-buahan yang menyegarkan. Bunda dapat memberikan Pino Es Serut Buah sebagai contoh nyata si kecil dapat membedakan mana minuman dingin yang dicampur es dengan minuman dingin yang langsung diambil dari kulkas.

Kunjungi lapak official Unifam untuk mendapatkan Pino Es Serut Buah di Shopee dan Tokopedia.

Berita Terpopuler


Berita Terbaru


Bagikan Artikel