Artikel

Kemampuan Problem Solving Itu Life Skills yang Perlu Dilatih Sejak Dini

Post pada 18 Jul 2023

Masalah itu tidak pandang bulu. Entah dewasa atau anak, pasti punya masalah. Cuma tingkatan masalah orang dewasa dan anak yang berbeda. Disinilah pentingnya keterampilan problem solving alias piawai memecahkan masalah.

Jadinya bertambah lagi peran bunda yang bisa melatih si kecil untuk terampil menyelesaikan masalah. Kemampuan problem solving pada anak usia dini juga berguna untuk membantu mereka dalam menghadapi masalah atau persoalan yang terjadi dalam kehidupan sehari-hari. Apakah itu menyangkut urusan sekolah atau urusan pertemanan dengan teman sebaya.

BACA : Sopan Santun adalah Keterampilan Sosial yang Wajib si Kecil Kuasai

Bila dilatih sejak dini, anak akan memiliki kemampuan berpikir jernih, mandiri, mudah memahami situasi, berpikir kritis, dan pandai mengambil keputusan secara cepat sekaligus tepat. Jadi, ketrampilan ini adalah life skills untuk masa depan si kecil.

Memang, melatih si kecil untuk mengembangkan keterampilan problem solving butuh proses dan kesabaran. Tak perlu bingung mau mulai darimana, bunda bisa coba beberapa cara di bawah ini. Simak ya.

  1. Latih lewat permainan

 Anak dan mainan sudah pasti tak dapat dipisahkan. Nah, cobalah kenalkan jenis permainan kreatif yang menantang anak menyelesaikan masalah. Ada banyak kok jenisnya. Seperti mainan menyusun balok setinggi mungkin dengan pilihan warna senada, puzzle, petak umpet, dan sejenisnya. Bisa juga bunda lebih aktif dengan membacakan cerita yang mengandung masalah dan bagaimana si tokoh itu menyelesaikannya.

  1. Kenalkan konsep identifikasi masalah

 Kesannya berat ya, padahal tidak kok. Bunda bisa mengenalkan konsep identifikasi masalah dari curhatan si kecil. Misalnya bila dia curhat merasa dijauhkan teman-teman di sekolah. Dari curhatan ini, bunda bisa membimbing si kecil mencari cara identifikasi masalah. Apakah itu karena faktor kesalahpahaman atau yang lain. Si kecil bisa terbuka sepanjang bunda memberi rasa nyaman dan aman dulu.

  1. Ngobrol santai mencari solusi

 Solusi atas masalah itu tidak datang tiba-tiba, tapi melalui berbagai proses pertimbangan. Termasuk juga memikirkan opsi-opsi lain dari solusi. Tentu saja ini menjadi tantangan tersendiri bagi si kecil untuk terbiasa dan terlatih menemukan solusi. Bunda bisa mengajak ngobrol anak terkait hal ini. Berikan atmosfer dan dukungan kalau si kecil mampu mencari solusi dengan tepat. Saat momen intim ini, bunda bisa memberi hadiah berupa Permen Susu Milkita Bites kepada si kecil sebagai bentuk apresiasi ‘berpikir keras’ mencari solusi.

BACA : Deretan Momen Spesial yang Bikin Anak Merasa Happy

  1. Libatkan dalam pekerjaan rumah

Beberapa aktivitas di rumah yang dipercayakan kepada si kecil juga dapat menjadi sarana anak melatih keterampilan problem solving. Misalnya membersihkan kamar, menyiram tanaman, menjaga hewan peliharaan, dan sejenisnya. Selain melatih tanggung jawab dan rasa memiliki, aktivitas harian itu juga melatih kemampuan anak menyelesaikan masalah.

 Itulah beberapa jurus sederhana yang dapat bunda terapkan agar si kecil berproses menjadi pribadi yang piawai mencari solusi atas berbagai masalah. Plusnya lagi, berbagai aktivitas itu juga dapat meningkatkan hubungan bunda dengan anak.

Kunjungi di lapak official Unifam untuk mendapatkan Permen Susu Milkita Bites di Shopee dan Tokopedia.

 

 

 

 

 

Berita Terpopuler


Berita Terbaru


Bagikan Artikel