Artikel

Belajar Parenting di Social Media? Kenapa Gak? Berikut Daftar Akun Parenting di Social Media yang Wajib Difollow (Terutama Nomor 9)

Post pada 10 Jun 2024

Menjadi orang tua adalah proses pembelajaran terus menerus, sedangkan tidak ada sekolah khusus untuk parenting kan ya, Bunda? Karena itu, untuk menambah wawasan tentang pola asuh anak atau tips parenting, Bunda harus pintar-pintar mencari cara. 

Bunda bisa belajar parenting dari orang tua Bunda dan Ayah, dalam cara bagaimana mereka membesarkan Bunda dan Ayah. Selain itu, bisa juga belajar dari film keluarga ataupun buku-buku parenting. Nah, di era digital sekarang ini, Bunda dan Ayah pun dapat belajar parenting melalui social media. 

Tidak sedikit akun social media yang membahas dan memberikan tips parenting yang mungkin dapat jadi bahan pembelajaran Bunda. Berikut ini beberapa akun parenting di social media yang wajib difollow agar Bunda dan Ayah selalu up to date mengenai masalah tumbuh kembang si Kecil ataupun pola asuh mereka. 

Manfaat Mengikuti Akun Parenting di Social Media

daftar akun parenting di social media wajib follow

Berikut ini adalah beberapa manfaat mengikuti akun parenting di media sosial:

  1. Mendapatkan informasi terbaru tentang pengasuhan anak: Akun-akun parenting selalu up-to-date dengan informasi terbaru tentang perkembangan anak, pola asuh, dan pendidikan.
  2. Berbagi pengalaman dengan orang tua lain: Media sosial memungkinkan para orang tua untuk saling terhubung dan berbagi pengalaman dalam mengasuh anak.
  3. Mendapatkan tips dan trik praktis: Akun-akun parenting sering membagikan tips dan trik yang mudah diterapkan untuk mengatasi berbagai masalah yang dihadapi orang tua dalam mengasuh anak.
  4. Mendapatkan inspirasi: Melihat bagaimana orang tua lain mengasuh anak dapat memberikan inspirasi dan motivasi bagi para orang tua untuk menjadi orang tua yang lebih baik.

Baca juga: Peran Ayah dalam Pengasuhan Anak Selain Pencari Nafkah

Memilih akun parenting yang tepat di media sosial sangatlah penting. Pastikan untuk memilih akun yang dikelola oleh orang-orang yang kredibel dan memiliki pengetahuan yang luas dalam bidang parenting.

20 Daftar Akun Parenting di Social Media yang Patut Diikuti 

Akun social media yang membahas tentang parenting, perkembangan anak, atau masalah keluarga ini ada yang merupakan akun personal ataupun akun bisnis. Namun, kesamaan dari mereka adalah konten yang diberikan adalah konten yang bermanfaat untuk Bunda dan Ayah dalam mengasuh si Kecil. 

1. Babyza.id

Akun ini seperti profil bionya memberikan sharing tentang parenting, tips dan trik dan lainnya. Parenting for all.  Salah satu konten yang populer dari akun yang memiliki 134K follower ini adalah tentang parenting hanya untuk orang kaya. Judul yang provokatif ini sebenarnya mengangkat tips bagaimana jika Bunda dan Ayah memiliki keterbatasan dana dalam mengasuh si kecil. Akun ini pun aktif di Instagram loh Bunda, tinggal pilih mana yang mau difollow deh. 

2. Anak Juga Manusia 

Kalau Bunda mencari akun yang memang dibuat oleh praktisi parenting, maka akun Anak Juga Manusia ini boleh jadi pilihan. Dibuat sejak tahun 2012 oleh Angga Setyawan. Beliau adalah seorang praktisi parenting dan wirausahawan yang menggagas gerakan Orangtua Berilmu, Anak Indonesia Bermutu.Di akun ini, Angga memberikan informasi bagi orangtua untuk merenungkan sikapnya yang menjadi dasar munculnya perilaku anak. Karena anak meniru dari apa yang dilihat, didengar dan dirasakannya dari orangtua. Sudut pandang anak dibahas sedetail mungkin agar Bunda memahami yang sebenarnya dibutuhkan oleh anak. 

Baca juga: Cara Membangun Komunikasi antar Anggota Keluarga

3. School of Parenting

Si Kecil sudah menunjukkan tanda siap sekolah? Nah, akun School of Parenting adalah akun yang dapat digunakan oleh Bunda dan Ayah untuk berbagi informasi, solusi, tips ataupun berbagi permasalahan seputar pendidikan dan perkembangan anak.Menjadi a place to learn and grow to a better parent for Indonesia’s next generation adalah misi dari akun ini. Di sini, Bunda dan Ayah juga dapat belajar langsung dengan ahlinya.  

4. Damar Wahyu Wijayanti

Akun personal dari co-founder Good Enough Parents ini berisikan konten-konten berupa video reels Instagram dan foto, seputar masalah anak dan tumbuh kembang si Kecil.  Salah satu konten yang menarik perhatian adalah Menjawab Pertanyaan Ajaib dari Anak. Kemudian, Damar juga beberapa kali berkolaborasi bersama psikolog klinis anak dan keluarga Audrey Susanto dalam kontennya. Di antaranya konten “Dipukul Anak Mesti Gimana? dan “Langkah-Langkah Menarik Kerja Sama Anak”. 

daftar akun parenting di social media yang wajib diikuti orang tua

5. Talk Parenting

Akun Talk Parenting seperti bionya, Komunitas Parenting Inspiratif: Berbagi Tips dan Edukasi dari Pakar dan Pegiat Parenting, memberikan informasi seputar parenting, perkembangan psikologi dan tumbuh kembang anak. Termasuk rekomendasi buku parenting, masalah IQ dan EQ, selain itu akun ini juga mengutip pernyataan dari para psikolog anak dan praktisi parenting, meluruskan tentang pola asuh yang keliru namun tidak disadari. 

6. Tutur Mama

Dengan tagline dari mama untuk mama, akun tutur mama ini selain memberikan informasi tentang parenting dari kutipan psikolog dan praktisi parenting, juga membahas masalah yang dihadapi para ibu dalam berumah tangga. Baik pada suami, ayah atau lingkungan masyarakat. 

Baca juga: Kenali Tanda Ibu Muda Butuh Psikolog

7. Pritta Tyas

Pritta Tyas merupakan psikolog klinis dan keluarga. Dia merupakan co-founder Sekolah Bumi Nusantara Montessori dan co-founder Good Enough Parents bersama Damar Wahyu Wijayanti. Di akun Instagram Pritta, sama seperti Damar, Pritta juga menyampaikan konten parenting berupa foto dan video reels Instagram. Salah satu contoh konten Pritta adalah Positive Discipline untuk Anak di Bawah 3 Tahun. Di konten ini disertai dengan contoh-contoh yang bisa dilakukan oleh orang tua.

8. @mommyasia.id

Akun Instagram satu ini agak unik. Tak hanya berbicara tentang anak, @mommyasia.id juga membicarakan tentang resep dan mitos-mitos yang berkaitan dengan Ayah, Bunda, dan anak. terkadang, beberapa unggahannya juga bikin kita ketawa-ketawa.

9. Unifam.id

Akun perusahaan United Family Food, yang bergerak di bidang FMCG ini, menyajikan informasi terkini seputar Unifam dan beragam tips parenting. Dengan #PilihanIbuKesukaanAnak, akun ini juga aktif membagikan info tumbuh kembang anak, tips keuangan untuk Bunda dan lainnya. Jika si Kecil suka Jagoan Neon, Milkita, maka wajib banget nih Bunda follow akun ini. 

salah satu akun parenting di scoail media
Salah satu konten IG Unifam – akun parenting di social media yang wajib difollow

 

10. Audrey Susanto

Audrey Susanto merupakan psikolog klinis anak dan keluarga. Melalui akun Instagramnya, Audrey Susanto membantu menjaga kesehatan mental ibu muda seperti Bunda. Aktif membagikan tips dan juga informasi seputar pengasuhan anak serta bagaimana menjaga kesehatan mental ibu serta mengatasi trauma. Audrey juga berkolaborasi dengan Damar Wahyu Wijayanti di kontennya yang berjudul “Emang Bisa Disiplin Tegas dan Lembut?”

11. Dewi Setiawati

Dewi Setiawati merupakan pendidik anak usia dini yang berlokasi di Bali. Melalui konten di akun @bunda_zaranggi ini, ia membagikan konten parenting. Dia juga merupakan pemilik dari kit bermain dan belajar Funkit. Menariknya, ada konten Dewi yang dibagi menjadi beberapa area, di antaranya  Area Matematika 1, Area Matematika 2, Area Budaya (Geografi) 1, dan Area Budaya (Geografi) 2.

12. @the_urbanmama

Akun Instagram ini juga sedikit lebih luas bahasannya. Di sini banyak juga mereview produk-produk, event-event, sekaligus tips and trick yang berkaitan dengan anak. Sebagaimana aku parenting lainnya, @the_urbanmama juga kerap mengunggah quotes. Bagus untuk memotivasi Bunda.   

13. Bendri Jaisyurrahman

Bendri, yang memiliki akun Instagram @ajobendri, merupakan penggiat kekokohan keluarga dan parenting Islam. Orangtua, terutama Ayah,  juga bisa belajar parenting melalui situs websitenya, www.fatherman.id dan akun Instagram khusus parentingnya, @fatherman.id. Salah satu konten yang diunggah di @fatherman.id adalah Tips Membangun Kedekatan Anak dan Ayah, sementara di situs webnya tertera menu buku, e-course, dan kelas online.

daftar akun social media yang membahas parenting

14. @parentingindonesia

Akun ini memerupakan salah satu akun dari Grup Majalah Femina. Kontennya, selain memberi tips-tips parenting, disajikan juga banyak informasi mengenai hubungan Ayah Bundanya sendiri, tapi tentu bukan yang vulgar, seperti bagaimana hubungan suami istri dapat membantu tumbuh kembang anak

15. @mandiradiansemesta

Nah, @mandiradiansemesta juga berbeda dengan akun instagram lainnya. Di sini banyak direview tentang buku dan perangkat edukasi anak. yang seperti ini sangat jarang dibahas di akuan-akun parenting lainnya. Selain itu, tentunya akun ini juga membahas banyak hal tentang anak, bahkan dengan terperinci mulai dari bayi, toddler, hingga anak yang lebih besar. sederhananya, kalau Bunda sangat ingin meningkatkan kecerdasan emosi,sosial, intelektual, dan spiritual anak, harus follow akun ini.

Baca juga: Rekomendasi YouTube Channel untuk Anak dan Keluarga

16. Parentalk

Parentalk juga merupakan akun parenting di social media yang Bunda perlu follow nih. Akun ini memberikan berbagai informasi seputar parenting dengan konsep yang seru. Nggak hanya parenting, Parentalk juga menyajikan konten seputar tips-tips untuk pasangan suami istri, finansial keluarga, sampai tips seputar ASI untuk para ibu menyusui. Komplit!

17. @dearmoms.id

Akun parenting satu ini terlihat punya gaya bahasa yang khas di setiap unggahan atau caption-nya. @dearmoms.id ini lugas, tetapi tetap sederhana. Enak dibaca penuturannya. Di sini banyak juga disajikan infografik yang eye catching. Sangat bagus untuk menambah wawasan Bunda. 

Baca juga: Pentingnya Menyiapkan Dana Pendidikan Anak Sejak Dini!

18. Tentang Anak Official

Dengan tagar #ahlinyatentanganak, Tentang Anak Official jadi alternatif akun seputar parenting yang harus kamu follow di Instagram. Bukan tanpa alasan, akun ini menyajikan fakta-fakta parenting berdasarkan sisi medis yang perlu diketahui oleh para ibu. Lewat The Profesional Talk, akun ini juga aktif memberikan webinar parenting dan kesehatan anak secara gratis bersama para ahli.

daftar akun parenting di social media

 

19. Halo Ibu

Kalau kamu butuh edukasi sekaligus support system soal kesehatan mental sebagai ibu, Halo Ibu cocok banget untuk kamu follow di Instagram. Akun ini juga terbuka untuk para ibu yang ingin curhat dan bertukar pengalaman dengan para ibu lainnya. Halo Ibu juga akan memberikan pemahaman untuk para ibu soal ASI sampai depresi setelah melahirkan.

20. YouTube HaiBunda

Akun YouTube HaiBunda adalah akun parenting di social media berikutnya yang wajib difollow Bunda. Membagikan berbagai informasi terkait parenting, tumbuh kembang anak, dan informasi untuk Bunda, channel ini merupakan bagian dari keseluruhan digital channel Haibunda.com. Akun ini telah menyusun berbagai playlist untuk Bunda loh, seperti BundaTalks, Jurnal Bunda, dan lainnya, yang memudahkan Bunda dalam memilih video mana yang ingin ditonton. 

Nah itu dia Bunda, daftar akun yang membahas parenting dalam konten mereka. Yang harus diingat dalam mencari akun yang baik, Bunda jangan hanya berpatokan pada jumlah follower saja ya Bunda. Tapi lebih fokus pada konten yang dibagikan, apakah memang bermanfaat atau tidak.

Sekalipun itu akun brand yang memang menjual produk keluarga, kalau memang memberikan informasi dan tips parenting, kenapa gak difollow coba? Kan bisa jadi tempat belajar tentang pola asuh, tumbuh kembang dan masalah parenting lainnya. Ada akun lainnya yang Bunda suka ikuti gak?

Berita Terpopuler


Berita Terbaru


Bagikan Artikel